TAHU BAKSO AYAM



Bismillah ...

Ini bikinnya udah lamaaaaa, sebelum bikin cake tepung ketan deh. Resepnya masih pake yang ini hanya klo yang ini adonan bakso dimasukkan kedalam tahu goreng. Disini penjual tahu yang suka lewat tuh rata-rata tahunya sekecil itu, itupun bentuk nya ga sama, ada yang kecil dan ada yang gede :D

TAHU BAKSO AYAM

Bahan :
250gr Daging dada ayam, iris kecil
2siung Bawang putih, iris tipis, goreng kering
1/2sdt Merica bubuk
1btr Telur
50gr Tepung tepioka
Garam secukupnya
Tahu goreng secukupnya

Cara membuat :

Masukkan daging ayam kedalam food processor, haluskan. Kemudian tambahkan bahan-bahan yang lain, proses kembali hingga tercampur rata. Isikan adonan bakso kedalam tahu, kemudian kukus hingga matang. Sampai disini bakso tahu sudah bisa dinikmati tapiii ada yang masih digoreng lagi. Jadi bakso yang sudah dikukus dicelup ke kocokan telur kemudian digoreng. Tergantung selera saja mau yang dikukus aja ato digoreng :)

Sering banget bikin tahu bakso ini secara kakak dan si ayah suka banget, klo buat kakak ketika berkunjung bawanya, dan belakangan adek juga suka hihiii...jadi tambah seneng aja bikinnya ^^


Dari Aisyah ra, ia berkata : "Rasulullah saw selalu mendahulukan anggota tubuh sebelah kanan dalam segala hal. Seperti bersuci, bersisir dan memakai sandal." (HR. Bukhari dan Muslim)

Comments

  1. Anda telah berbagi artikel yang bagus di sini tentang Tahu bakso ayam. Artikel Anda sangat informatif dan menjelaskan resep Tahu bakso ayam dengan baik. Saya ingin mengucapkan terima kasih untuk berbagi artikel ini di sini.

    ReplyDelete

Post a Comment